Pada hari Senin, 13 Januari 2025, bertempat di ruang sidang utama Pengadilan Negeri Bukittinggi, telah dilaksanakan kegiatan Deklarasi Maklumat Pelayanan, Pembacaan Pakta Integritas dan Penandatanganan Perjanjian Kinerja Hakim dan Aparatur Pengadilan Negeri Bukittinggi Tahun 2025.
Kegiatan ini dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Bukittinggi, Bapak Muhammad Irsyad, S.H., M.H. dan diikuti oleh Wakil Ketua, Panitera, Sekretaris, para Panitera Muda, para Kepala Sub Bagian, staf fungsional dan staf pelaksana Pengadilan Negeri Bukittinggi.