Asistensi Pembinaan Akreditasi Penjaminan Mutu Tim Badilum MA-RI
Jumat, 22 November 2024

Selasa, 06 Des 2016, 11:50:03 WIB, 1839 View Perencanaan, Teknologi Informasi, dan Pelaporan, Kategori : PN Bukittinggi

Tanggal 15 November 2016, Pengadilan Negeri Bukittinggi Kelas IB menerima kunjungan dari Tim Badan Peradilan Umum. Tim terdiri dari 4 (empat) orang yaitu: Bapak Edi Kamaludin, S.H., M.H., Zainal Akbar, S.H., Zubair, S.H., dan Romi Permana, S.H. Sebelum melakukan penelusuran ke setiap bagian ruang kantor, Tim memberikan arahan dan pembinaan yang bertempat di Ruang Sidang Utama Pengadilan Negeri Bukittinggi. Aroma Akreditasi sudah tercium dari mulai pintu gerbang Pengadilan Negeri Bukittinggi, karena sejak ditetapkannya Pengadilan Negeri Bukittinggi sebagai Pilot Project Akreditasi Penjaminan Mutu oleh Pengadilan Tinggi Padang, PN Bukittinggi telah melakukan pembenahan disetiap lini, mulai dari pembenahan penampilan gedung kantor sampai dengan pembenahan administrasi umum dan perkara. 

Tim menegaskan bahwa berdasarkan Munas IKAHI di Mataram, Ketua Mahkamah Agung R.I berpesan, bahwa setiap badan peradilan yang berada di Bawah Mahkamah Agung R.I harus melaksanakan Akreditasi sesuai dengan keadaan dan kondisi daerahnya masing-masing.

Kedatangan tim merupakan untuk melihat sejauh mana kesiapan Pengadilan dalam melaksanakan Akreditas Penjamainan Mutu dan menata kekurangan-kekurangan yang ada, sehingga besar harapan nantinya pada saat Tim Auditor Akreditasi Penjaminan Mutu melakukan audit, Pengadilan Negeri Bukittinggi Kelas IB dapat lolos dengan predikat nilai yang diharapkan.